Page 10 - bnbb_301_r
P. 10

JENDELA LITERASI GENERASI BANGSA








                                Kata Pengantar











                    ampir empat dekade  Perpustakaan  Universitas Terbuka berkiprah
                    dalam mendukung terwujudnya visi dan misi  Universitas. Dalam
            Hperjalanannya, banyak hal terkait dinamika perkembangan
            sistem pengelolaan dan pelayanan perpustakaan yang mengantarkan

              Perpustakaan  Universitas Terbuka hingga sampai pada hari ini. Pencapaian
              Perpustakaan  Universitas Terbuka, baik secara fisik maupun virtual digital,

            tentunya tidak dapat terlepas dari peran serta seluruh elemen   Universitas
            Terbuka yang telah memberikan dukungan dan partisipasi sesuai dengan

            kapasitasnya masing-masing.  Buku  Perpustakaan  Universitas Terbuka:
            Jendela Literasi Generasi Bangsa merupakan wujud dedikasi Pusat
              Perpustakaan dan Kearsipan   Universitas Terbuka yang dituangkan dalam

            catatan sejarah perjalanan kiprah  Perpustakaan  Universitas Terbuka sejak
            awal berdiri hingga saat ini.
                 “Jendela Literasi Generasi Bangsa” berupaya untuk memberikan
            pemahaman bahwa keberadaan perpustakaan di lingkungan lembaga
            pendidikan merupakan bagian penting yang memiliki peran dan
            fungsi strategis dalam upaya mendukung proses pembelajaran dan
            meningkatkan  literasi akademisi. Melalui buku Jendela Literasi Generasi
            Bangsa, Pusat  Perpustakaan dan Kearsipan   Universitas Terbuka
            bermaksud menyampaikan penghargaan, rasa syukur, dan terima kasih
            tak terhingga kepada seluruh awak Pusat  Perpustakaan dan Kearsipan
                Universitas Terbuka, serta seluruh unit kerja di lingkungan  Universitas

            Terbuka atas kolaborasi dan kontribusinya selama ini dalam mendukung
            upaya pengembangan  Perpustakaan dan Kearsipan  Universitas Terbuka.

                 Khususnya bagi program studi  Perpustakaan dan Sains Informasi,

            buku ini diharapkan akan dapat menjadi salah satu referensi dalam
            menelusuri kilas sejarah cikal-bakal terbentuknya pustaka dan

            viii
   5   6   7   8   9   10   11   12   13   14   15