Page 23 - 36 Tahun Universitas Terbuka: Kewibawaan Akademik
P. 23
Rekam Jejak
Kewibawaan Akademik
2018 – 2020
UT akan terus xix
bekerja keras
dengan berbagai
inovasi
Berbagai capaian yang telah diraih ini merupakan titik pijak UT untuk terus
melangkah, memelihara, dan meningkatkan kewibawaan akademik melalui
perannya sebagai cyber university berkualitas internasional. UT telah berusaha
mengembangkan kapasitas manusia yang berkelanjutan dengan mengintegrasikan
pedagogi dan teknologi terkini untuk mencetak lulusan yang berkarakter
dan berdaya saing global melalui proses belajar mengajar yang tidak hanya
menitikberatkan pada penggunaan teknologi, tetapi juga berpusat pada manusia.
Semangat dalam memelihara dan meningkatkan kewibawaan akademik tersebut
dicurahkan pada berbagai program yang terkait dengan kepentingan penguatan
beragam layanan dasar kemahasiswaan dan didukung melalui beragam program
layanan pendukung (support services) yang memiliki nilai strategis dalam membantu
kesuksesan belajar mahasiswa. UT akan terus bekerja keras dengan berbagai inovasi
agar dapat selalu memberikan yang terbaik untuk membangun kualitas sumber
daya manusia Indonesia melalui pendidikan tinggi.